Investigasi Pengaruh Air Laut Sebagai Air Pencampuran Dan Perawatan Terhadap Sifat Beton
DOI:
https://doi.org/10.31963/intek.v5i1.200Abstract
Air merupakan salah bahan yang sangat penting dalam campuran agregat, semen dan bahan tambah lain jika dibutuhkan agar terjadi proses kimiawi semen yang membentuk pasta sebagai pengikat agregat. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh air laut sebagai air campuran dan perawatan beton terhadap kuat tekan, porositas dan sorptiviti beton. Sejumlah benda uji dengan ukuran 15 cm x 30 cm dan 10 cm x 20 cm dengan kandungan semen 450 kg/m3 diuji pada umur 28 hari dengan mengacu pada standar ASTM. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kuat tekan beton yang dicampur dengan air laut (BLT dan BLL) mengalami peningkatan kuat tekan terhadap kuat tekan beton yang dicampur dengan air tawar (BTT dan BTL) yang diikuti dengan penurunan porositas beton. Kuat tekan beton yang dicampur dan dirawat dengan air laut (BLL) diperoleh 352,29 kg/cm2 dengan porositas sebesar beton 17,06 %. Kuat tekan beton yang dicampur air laut dan dirawat dengan air tawar (BLT) diperoleh 331,61 kg/cm2 dengan porositas beton 16,87 %. Kuat tekan beton yang dicampur dengan air tawar dan dirawat dengan air tawar (BTT) sebagai beton pembanding diperoleh 314,05 kg/cm2 dengan porositas 17,97 %. Kuat tekan beton yang dicampur dengan air tawar dan dirawat dengan air laut (BTL) diperoleh 297,80 kg/cm2 dengan porositas 16,44 %. Sorptiviti beton yang baik cenderung ditunjukkan beton yang dirawat dengan air laut (BTL dan BLL).References
Erniati, M. Wihadi Tjaronge, dkk.,†Porosity, pore size and compressive strength of self compacting concrete using sea water “.The 5th International Conference of Euro Asia Civil Engineering Forum (EACEF-5), (2015)
Adiwijaya, “ A fundamental Study on Seawater-Mixed Concrete Related to Strength, Carbonation And Alkali Silica Reaction “, Kyusu University, 2015
Furuya, D., Otsuki, N., Saito, T., Lee Yun.,†A Study On The Effects Of Seawater as Mixing Water on The Hydration Characteristics of Blast-Furnace Slag Cement “, 34thConference on Our World In Concrete & Structure: 16 - 18 August 2009, Singapore.
Falah M. Wegian, “ Effect of seawater for mixing and curing on structural concrete “Department of Civil Engineering, College of Technological Studies (PAAET), 42325 Shuwaikh, 70654 Kuwait (Received 6 August 2010; final version received 1 September 2010
Olutoge, F. Adeyemi, Amusan, G. Modupeola,†The Effect of Sea Water on Compressive Strength of Concrete “International Journal of Engineering Science Invention ISSN (Online): 2319 – 6734, ISSN (Print): 2319 – 6726 www.ijesi.org Volume 3 Issue 7 Ç July 2014 Ç PP.23-31
Phileo, R.E, “ Freezing and Thawing Resistance of High-Strength Concrete “, NCHRP Synthesis of Highway Practice 129, Transportation Research Board, (1986)