Rancang Bangun Alat Pemantau Kualitas Air Kolam Ikan Hias Berbasis Internet Of Things (IOT)

Andi Adhim Harun AlQadry, Khairun Nisa, Mohammad Adnan, Reski Praminasari, Andi Ari Nugraha

Abstract


Penelitian terdahulu tentang pemantau kualitas air kolam ikan hanya menggunakan tiga parameter dan tidak dapat dipantau dari jarak jauh. Oleh karena itu, pada tugas akhir ini penulis  merancang alat pemantau kualitas air kolam ikan hias menggunakan empat sensor parameter kualitas air yaitu sensor Suhu DS18B20, sensor Total Dissolved Solid (TDS) SEN0244, sensor Turbidity (Kekeruhan) SEN0189, sensor pH PH4502C dan sensor Ultrasonik HC-SR04 menggunakan aplikasi RemoteXY sebagai alat pemantau pembacaan sensor dari jarak jauh dan menggunakan buzzer, relay dan mini water pump sebagai aktuator. Metode yang digunakan untuk memantau kualitas air yaitu menggunakan aplikasi RemoteXY yang terhubung ke NodeMCU menggunakan cloud server dan menampilkan dari jarak jauh hasil pembacaan sensor suhu, kekeruhan, zat terlarut dan ph yang  diproses oleh ArduinoUNO lalu melakukan penanganan awal ketika parameter air tidak sesuai dengan parameter ideal dengan cara memberikan indikator suara menggunakan buzzer ketika kadar pH di bawah 5,5 atau di atas 9,5 dan menguras air kolam ketika sensor suhu berada di bawah 21°C atau di atas 31°C, sensor TDS berada di atas  300ppm dan sensor kekeruhan berada di atas 5NTU. Hasil pemantauan menggunakan RemoteXY dapat dilakukan dari jarak jauh selama NodeMCU terhubung ke internet, penanganan awal sudah berjalan dengan baik sesuai dengan pembacaan sensor.

Keywords


RemoteXY, NodeMCU, Pemantau, Kualitas Air, Jarak Jauh

Full Text:

PDF

References


D. Triutami, T. Darmana, and S. Hidayat, 2020. Rancang Bangun Prototipe Sistem Pemantau Kualitas Air Pada Ikan Hias Di Aquarium Menggunakan Lora. 156.67.221.169.

E. K. Putra, 2020. Sistem Monitorig Kualitas Air Pada Budidaya Bibit Ikan Hias Mengunakan Metode Fuzzy Mamdani Berbasis Internet Of Things. etheses.uin-malang.ac.id.

B. P. Irvan, 2020. Rancang Bangun Alat Pemberi Pakan Ikan Arwana Otomatis Dan Pengendali Kualitas Air Pada Aquarium Berbasis Internet Of Things. repository.ittelkom-pwt.ac.id.

W. Dewantoro and M. B. Ulum, 2021. “Rancang Bangun Sistem Monitoring Kualitas Air Pada Budidaya Ikan Hias Air Tawar Berbasis Iot (Internet Of Things),†J. Komputasi, [Online]. Available: https://jurnal.fmipa.unila.ac.id/komputasi/article/view/2858.

E. Kusrini, S. Cindelaras, and ..., 2015. “Pengembangan Budidaya Ikan Hias Koi (Cyprinus carpio) Lokal di Balai Penelitian dan Pengembangan Budidaya Ikan Hias Depok,†Media Akuakultur, [Online]. Available: http://ejournal-balitbang.kkp.go.id/index.php/ma/article/view/958.

A. C. Hasanah, 2020. “Rancang Bangun Alat Penakar Minuman Kopi Otomatis Menggunakan Mini Water Pump Dengan Kontrol Android,†repository.uinjkt.ac.id, [Online]. Available: http://repository.uinjkt.ac.id/dspace/handle/123456789/50323.


Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Published By

Jurusan Teknik Elektro, Politeknik Negeri Ujung Pandang
Jalan Perintis kemerdekaan Km 10 Tamalanrea, Makassar
Email : sntei@poliupg.ac.id
Kontak : +62 858 6005 0332 (Sandryones)
 
e-ISSN 2986-2345
 
Statistik Visitor SNTEI