Perancangan Sistem Informasi Penerimaan Siswa Baru Berbasis Web pada SMKN 1 Trimurjo

##plugins.themes.academic_pro.article.main##

Rio Nanda Pratama
dedi irawan irawan

Abstract

SMKN 1 Trimurjo merupakan salah satu Lembaga Pendidikan sekolah menengah kejuruan (SMK) yang beralamatkan di Liman Benawi, Kecamatan Trimurjo, Kabupaten Lampung Tengah. Berdasarkan analisis yang dilakukan penulis di SMKN 1 Trimurjo, aktivitas akademik sekolah termasuk penerimaan siswa baru belum sepenuhnya terkomputerisasi, sehingga calon siswa diharuskan datang untuk melakukan pengisian data diri serta pengumpulan berkas persyaratan secara langsung di sekolahan, pengolahan data calon siswa masih manual, dan pada saat pengumuman calon siswa dihapuskan untuk datang ke sekolahan. Dengan adanya kendala tersebut, tujuan penelitian ini adalah merancang sistem informasi penerimaan siswa baru berbasis web pada SMKN 1 Trimurjo, yang mampu mengelola aktivitas penerimaan siswa baru di sekolah. Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah SDLC (Software Development Life Cycle) dengan tahapan analisis, desain, pengkodean, testing, dan maintenance. Hasil dari perancangan ini adalah website yang memudahkan calon siswa untuk mengisi formulir data diri dan unggah berkas secara daring, memudahkan admin mengolah data penerimaan, dan memudahkan calon siswa melihat pengumuman hasil seleksi penerimaan. Adapun kekurangan dari website ini yaitu website belum terintegrasi dengan sistem akademik atau SIAKAD, oleh karena itu penulis berharap agar peneliti selanjutnya dapat mengembangkan pada penelitian selanjutnya. 

##plugins.themes.academic_pro.article.details##

References

  1. REFERENSI
  2. Cahyaningtyas, R., dan Iriyani, S. 2014. Perancangan Sistem Informasi Perpustakaan Pada Smp Negeri 3 Tulakan, Kecamatan Tulakan Kabupaten Pacitan. Indonesian Journal of Networking and Security (IJNS), 4(2).
  3. Destiningrum, M., dan Adrian, Q. J. 2017. Sistem informasi penjadwalan dokter berbassis web dengan menggunakan framework codeigniter (studi kasus: rumah sakit yukum medical centre). Jurnal Teknoinfo, 11(2), 30-37.
  4. Prayitno, A. 2015. Pemanfaatan Sistem InformasiPerpustakaan Digital Berbasis Website Untuk Para Penulis. Indonesian Journal on Software Engineering (IJSE), 1(1), 28-37.
  5. Astuti, N. M. 2020. Analisis Penerimaan Peserta Didik Baru Tahun Ajaran 2020/2021 Dengan Sistem Zonasi Pada SMA di Kota (Survey Pada SMA Negeri 16 Bandung) (Doctoral dissertation, FKIP UNPAS).
  6. Josi, A. 2017. Penerapan Metode Prototiping Dalam Pembangunan Website Desa (Studi Kasus Desa Sugihan Kecamatan Rambang). Jurnal Teknologi Informasi Mura, 9(1).
  7. Safitri, R. 2018. Simple Crud Buku Tamu Perpustakaan Berbasis Php Dan Mysql: Langkah-Langkah Pembuatan. Tibanndaru: Jurnal Ilmu Perpustakaan Dan Informasi, 2(2), 40-53.
  8. Hidayah, A., dan Yani, A. 2019. Membangun Website SMA PGRI Gunung Raya Ranau Menggunakan PHP dan MySQL. JTIM: Jurnal Teknik Informatika Mahakarya, 2(2), 41-52
  9. Ibrahim, A., dan Ambarita, A. 2018. Sistem informasi pengaduan pelanggan air berbasis website pada pdam kota ternate. IJIS-Indonesian Journal On Information System, 3(1), 10-19.
  10. Pahlevi, S. M. 2013. Tujuh Langkah Praktis Pembangunan Basis Data. Elex Media Komputindo.
  11. Fitri,R.,S.Kom.,M.Kom. 2020. Pemrograman Basis Data Menggunakan MySQL. Deepublish.
  12. Mutmainah, M., dan Akbar, D. A. 2020. Perancangan Perbaikan Sistem Informasi Pada Proses Pembuatan Pewarnaan Suku Cadang Divisi Service Menggunakan Metode Analisis Pieces Dan Pendekatan Terstruktur (Studi Kasus: PT. JK). JISI: Jurnal Integrasi Sistem Industri, 7(2), 133-142.
  13. Udi, U. 2018. Penerapan Metode SDLC Waterfall Dalam Pembuatan Sistem Informasi Akademik Berbasis Web Studi Kasus Pondok Pesantren Al-Habib Sholeh Kabupaten Kubu Raya, Kalimantan Barat. Jurnal Teknologi Dan Manajemen Informatika, 4(1).
  14. Astuti, P. 2018. Penggunaan Metode Black Box Testing (Boundary Value Analysis) Pada Sistem Akademik (Sma/Smk). Faktor exacta, 11(2), 186-195.
  15. Suandi, A., dkk. 2017. Pengujian Sistem Informasi E-commerce Usaha Gudang Cokelat Menggunakan Uji Alpha dan Beta. Information System ForEducators And Professionals: Journal of Information System, 2(1), 61-70.