Analisa Penempatan Distributed Generation (DG) dan Kapasitor Bank pada IEEE 118-Bus Sistem Distribusi Radial

##plugins.themes.academic_pro.article.main##

Dewi Sri Wahyuni
Ricky Rahmat
Mustika Ayu
Muhira Dzar Faraby
Ahmad Rizal Sultan

Abstract

Industri kelistrikan mengalami perkembangan pesat yang mendorong upaya peningkatan kualitas daya listrik untuk memastikan operasi sistem tenaga yang handal dan efisien. Namun, seringkali sistem distribusi menghadapi masalah yang menyebabkan rugi-rugi daya yang tinggi dan kualitas daya yang buruk bagi konsumen. Dalam penelitian ini, dilakukan pengujian pada sistem distribusi radial dengan 118-Bus. Setiap bus mengalami peningkatan beban sebesar 20%, sementara bus 50, 74, dan 111 mengalami peningkatan beban tiga kali lipat. Selain itu, dilakukan perbaikan dengan menambahkan dua unit pembangkit 300 kW dan dua unit kapasitor 150 kVAr. Simulasi dilakukan menggunakan aplikasi ETAP untuk menganalisis dampak dari peningkatan beban dan perbaikan yang dilakukan. Hasil simulasi menunjukkan pada kasus A yaitu kondisi awal dengan pembebanan sesuai IEEE 118-Bus Sistem Distribusi Radial, total pembebanannya adalah 22.709,72 kW dan 17.041,068 kVAr dan terjadi rugi daya sebesar 55,3 kW dan 42,2 kVAr. Lalu pada kasus B yaitu kondisi beban ditingkatkan, total pembebanannya adalah 27.251,664 kW dan 20.449,282 kVAr serta rugi daya yang dihasilkan sebesar 193,2 kW dan 139.3 kVAr. Sedangkan pada kasus C yaitu kondisi perbaikan dimana pada kondisi ini dilakukan perbaikan sistem dengan total pembebanan sama dengan kasus B, setelah di lakukan perbaikan rugi daya yang dihasilkan turun menjadi 188,7 kW dan 136,2 kVAr

##plugins.themes.academic_pro.article.details##

References

  1. Cristoper Elchrisa, Lanto Kamil Amali, Ade Irawaty Tolago, “Analisis Optimasi Penempatan Kapasitor Bank pada Jaringan Tegangan Menengah 20kV Feeder IS.03 Rayon Limboto untuk Memperbaiki Kualitas Tegangan†Journal of Electrical and Electronics Engineering, vol 1, no 1, 2019.
  2. Vinny Janis, Maickel Tuegeh, ST., MT., Ir. Fielman Lisi, MT., Ir. Hans Tumaliang, MT, "Perencanaan Sistem Distribusi 20 KV Siau Tahun 2020", e-Jurnal Teknik Elektro dan Komputer, Tahun 2013.
  3. Muh.Rifqi Anshori, Ashar A R, Sofyan, " Studi Keandalan Sistem Jaringan Distribusi Penyulang 20 Kv Pada PT. PLN (Persero) Rayon Daya Dengan Metode Failure Modes and Effects Analysis (Fmea)", Prosiding Seminar Nasional Teknik Elektro dan Informatika (SNTEI) 2020 Makassar, 7 Oktober 2020.
  4. M. S. Illindala, R. G. Harley, and R. C. Dugan, "Distributed generation," IEEE Industry Applications Magazine, vol. 9, no. 2, pp. 18-26, 2003.
  5. M. A. Kashem, R. A. Rahman, and M. M. A. Khan, "Optimal placement of capacitors in distribution networks using a novel particle swarm optimization," IEEE Transactions on Power Systems, vol. 22, no. 2, pp. 660-670, 2007.
  6. ..Niken Adriaty Basyarach, Ontoseno Penangsang, “Rekonfigurasi Jaringan Distribusi radial Untuk Minimisasi Rugi Daya Menggunakan Binary Particle Swarm Optimation (BPSO)â€, LPPM Untag Surabaya, Vol. 04, No. 01, hal 78 – 82, Januari 2019, jurnal.untag-sby.ac.id/index.php/jhp17.
  7. M.D. Faraby, M.D.C. Putra, O. Penangsang, R.S. Wibowo, D.F.U. Putra, Mukhlisin, A. Fitriati, “Analisis Penyebaran Harmonisa Pada Sistem Distribusi Radial Kota Bandar Lampung Menggunakan Metode Forward Backward Sweep dan Harmonic Load Flow,†Seminar Nasional Teknik Elektro dan Informatika (SNTEI 2021), pp.80-85
  8. A. K. David, S. P. Chan, and K. M. Shahidehpour, "Distribution system analysis and automation," IEEE Transactions on Power Delivery, vol. 18, no. 2, pp. 458-465, 2003.
  9. H. W. Dommel and W. F. Tinney, "Optimal power flow solutions," IEEE Transactions on Power Apparatus and Systems, vol. 87, no. 10, pp. 1866-1876, 1968.
  10. .Paulus Mangera, Damis Hardiantono, "Analisis Rugi Tegangan Jaringan Distribusi 20 KV Pada PT. PLN (Persero) Cabang Merauke", Jurnal MJEME, Vol. 1, No. 2, April 2019 p-ISSN 2622-4593, e-ISSN 2622-4623, DOI: 10.5281/zenodo.3516283.
  11. Sah, Awan, “Analisa jatuh tegangan dan rugi-rugi daya dengan pemempatan kapasitor bank pada penyulang nila PT. PLN Area Metroâ€, Epic Journal of Electrical Power Instrumentation and Control, vol 4, no. 2,pp. 2021. DOI: 10.32493/epic.v4i2.14340.
  12. M. D. Faraby, M. A. Jamal, Sofyan, O. Penangsang, A. Fitriati, Fauziah, Pengaruh Optimasi Penempatan Distributed Generation Pada Sistem Distribusi Kota Lampung Mempertimbangkan Penyebaran Distorsi Harmonisa,†Seminar Nasional Teknik Elektro dan Informatika (SNTEI), Vol. 8. No. 1, pp. 355-359.