EVALUASI KINERJA SETTING PROTEKSI OVER CURRENT RELAY DAN GROUND FAULT RELAY JARINGAN DISTRIBUSI 20KV PADA GARDU INDUK PANAKKUKANG

##plugins.themes.academic_pro.article.main##

Mustari Rauf

Abstract

Daya listrik yang disalurkan melalui sistem distribusi harus memiliki mutu dan keandalan yang tinggi. Dalam penyaluran energi listrik sering terjadi gangguan hubung singkat. Gangguan hubung singkat merupakan suatu hubungan abnormal pada impedansi antara dua titik yang mempunyai potensial yang berbeda. Tujuan dari penelitian ini adalah menghitung arus hubung singkat, serta mengevaluasi kinerja setting relai yang ada dilapangan berdasarkan standart grading time dengan melihat hasil simulasi perbandingan antara perhitungan secara manual.Metode penelitian dilakukan dengan berbagai cara yaitu studi literature, studi lapangan, metode perhitungan dan diskusi/wawancara. Hasil penelitian ini besarnya arus gangguan hubung singkat dipengaruhi jarak titik gangguan,semakin jauh jarak titik gangguan maka semakin kecil arus gangguan dan begitupun sebaliknya.Hasil perhitungan manual dan simulasi software ETAP 16.0.0 di dapatkan hasil perhitungan gangguan hubung singkat tiga fasa, dua fasa, dua fasa-tanah dan satu fasa-tanah dititik gangguan 25% dengan Jarak 2.19 Km dari outcoming sebesar 6396.5 A, 5539.6 A, 6169.4 A dan 283.6 A dan hasil simulasi 6208 A, 5377 A, 5442 A dan 282 A. Penyetelan Over Current Relay (OCR) dan Ground Fault Relay (GFR) pada penyulang Hertasning Baru yaitu, TMS = 0,154 s untuk  OCR sisi incoming 20 kV, TMS = 0,130 s untuk  Over Current Relay (OCR) sisi penyulang 20 kV, TMS = 0.605 s untuk  Ground Fault Relay (GFR) sisi incoming 20 kV, TMS = 0.103 s untuk  GFR sisi incoming 20 kV dan hasil perhitungan manual maupun simulasi memperlihatkan setting OCR GFR masih dalam kondisi yang sesuai dimana  di penyulang sebagai main protection dan  di incoming sebagai backup protection. Kata Kunci : Hubung singkat, Over Curret Relay, Ground Fault Relay, software ETAP 16.0.0

##plugins.themes.academic_pro.article.details##

References

  1. Affandi, Irfan. 2009. Analisa Setting Arus Lebih dan Gangguan Tanah pada Penyulang Sadewa di Gardu Induk Cawang. Depok : Universitas Indonesia
  2. Alridha, Khalik. 2016. “Evaluasi Koordinasi Relay Arus Lebih (OCR) Dan Gangguan Tanah (GFR) Pada Gardu Induk Garuda Sakti.†Teknik Elektro Universitas Riau
  3. Azanto Putro Kurniawan. Studi Analisis Koordinasi Over Current Relay (OCR) dan Ground Fault Relay (GFR) pada Recloser di Saluran Penyulang Paluri 12. Surakarta : Universitas Muhammadiyah Surakarta Samaulah, Hazairin, “Dasar-dasar Sistem Proteksi Tenaga Listrikâ€, Unsri, 2004.
  4. Bonar Panjaitan, Praktik-praktik Proteksi Sistem Tenaga Listrik, Andi, Yogyakarta 2012
  5. Dermawan, E., & Nugroho, D. (n.d.). Analisa Koordinasi Over Current Relay Dan Ground Fault Relay Di Sistem Proteksi Feeder Gardu Induk 20 kV Jababeka. Jakarta Pusat: Jurusan Teknik Elektro, Universitas Muhammadiyah Jakarta.
  6. Firdausi, Mega. 2016. Analisis Koordinasi Relai Arus Lebih dan Penutup Balik (Recloser) pada Penyulang Junrejo 20 kV Gardu Induk Sekaling Akibat Gangguan Arus Hubung Singkat. Malang : Universitas Brawijaya Malang.
  7. Gaffar, A., Agussalim, & Arisandi, D. (n.d.). ANALISIS GANGGUAN HUBUNG SINGKAT PADA JARINGAN DISTRIBUSI 20 KV DI GARDU INDUK PANAKKUKANG. Makassar: Jurusan Teknik Elektro, Politeknik Negeri Ujung Pandang.
  8. Isman dan Hendra Jaya. 2016. “Koordinasi Sistem Back-Up Proteksi OCR dan GFR pada Trafo #3 60 MVA GI Panakkukangâ€. Makassar: Jurusan Teknik Elektro Politeknik Negeri Ujung Pandang.
  9. Limbong, M. A., Gianto, R., & Hardiansyah. (2019). EVALUASI SETTING ARUS LEBIH DAN GANGGUAN TANAH DI GARDU INDUK NGABANG. Pontianak: Jurusan Teknik Elektro, Universitas Tanjungpura Pontianak.
  10. Mardensyah, A. 2008. Studi Perencanaan Kordinasi Literatur. Jakarta: Fakultas Teknik Universitas Indonesia.
  11. Nasrul. (2017). Setting Gangguan Tanah (Gfr) Outgoing Gh Tanjung Pati Feeder Taram Pt. Pln (Persero) Rayon Lima Puluh Kota. Padang: Jurusan Teknik Elektro, Institut Teknologi Padang.
  12. Nugrahadi P, B., Juningtyastusi, & Facta, M. (2015). KOORDINASI RELAY ARUS LEBIH DAN RECLOSER PADA TRAFO 60 MVA GARDU INDUK PANDEAN LAMPER SEMARANG DENGAN SIMULASI ETAP 11.1.1. Semarang: Jurusan Teknik Elektro, Universitas Diponegoro Semarang.
  13. Pandjaitan, B. 2012. Praktik – praktik Proteksi Sistem Tenaga Listrik. Yogyakarta : ANDI
  14. Putra, A. I., Karnoto, & Winardi, B. (2017). EVALUASI SETTING RELAY ARUS LEBIH DAN SETTING RELAY GANGGUAN TANAH PADA GARDU INDUK 150KV BAWEN . Semarang: Departement Teknik Elektro, Universitas Diponegoro.
  15. Udiana, I. B., Arjana, I., & Partha, T. I. (2017). Studi Analisis Koordinasi Over Current Relay (OCR) dan Ground Fault Relay (GFR) pada Recloser di Saluran Penyulang Penebel. Denpasar: Teknologi Elektro.
  16. OmazakiYourEngineeringSolutions, “Studi Analisi Hubung Singkatâ€, https://www.omazaki.co.id/studi-analisis-hubung-singkat/ [Diakses, 27 Agustus 2021]