Rancang Bangun Pengereman Motor Direct Current Pada Mobil Listrik

Authors

  • Muhammad Ali Faisal Fadhilah
  • Cornelius Sarri
  • Masing Masing
  • Prihadi Murdiyat Jurusan Teknik Elektro - Politeknik Negeri Samarinda

DOI:

https://doi.org/10.31963/sinergi.v19i1.2722

Abstract

Artikel ini mempresentasikan rancang bangun pengereman dinamik dan hasil pengujiannya pada prototype mobil listrik yang dibangun di Jurusan Teknik Elektro Politeknik Negeri Samarinda. Pengereman dinamik dilakukan dengan mengatur nilai tahanan variable yang kedua ujungnya dihubungkan dengan motor untuk mendapatkan rangkaian lup tertutup. Pengujian dilakukan dengan tiga cara. Pada cara pertama dan kedua, mobil diuji secara stasioner di Laboratorium Jurusan Teknik Elektro. Pengujian pertama dilakukan ketika motor DC penggerak mobil tidak dibebani. Pada cara kedua, motor DC dihubungkan dengan roda bagian belakang dengan menggunakan rantai dan gir. Agar roda bergerak dengan bebas, bagian bawah mobil diganjal. Pada pengujian ketiga, beban adalah badan mobil secara keseluruhan dan seorang supir. Pengujian dilakukan untuk mengukur jarak yang ditempuh ketika rem dengan tiga resistansi berbeda diaktifkan pada kecepatan 9 m/detik. Pada pengujian pertama, dengan putaran konstan sebesar 3000 rpm dan nilai tahanan tertinggi sebesar 365 Ω didapat waktu pengereman hingga poros motor berhenti selama 3.13 detik. Untuk nilai tahanan 60 Ω diperoleh waktu pengereman 1.61 detik. Pada pengujian kedua, di mana kecepatan putar dikonversi menjadi kecepatan, diperoleh bahwa dengan kecepatan 9 m/s dan tahanan tertinggi sebesar 365 Ω, waktu pengeremannya mencapai 5.54 detik. Untuk nilai tahanan 60 Ω diperoleh waktu pengereman 3.336 detik. Untuk pengujian ketiga, mobil diuji saat dijalankan di area datar di kampus Politeknik. Dengan menggunakan tiga jenis nilai tahanan yaitu: 90 Ω, 70 Ω, dan 50 Ω, jarak mobil dari saat pertama pengereman hingga berhenti berturut-turut adalah: 38.3 m, 32.3 m, 18.2 m.

Published

2021-07-28