Rancang Bangun Simpel Press Tool untuk Bending V Bottoming
DOI:
https://doi.org/10.31963/sinergi.v13i2.1150Abstract
Perkembangan industri manufaktur sekarang ini sangat pesat sehingga berdampak pada semakin besarnya tuntutan terciptanya berbagai alat dan perkakas bantu produksi yang mempunyai kemampuan untuk menghasilkan produk secara massal. Press tool (punch dan dies) merupakan salah satu teknologi permesinan yang mampu memproduksi produk secara massal. Penggunaan press tool sangat efektif dan efisien untuk memproduksi produk secara massal dengan bentuk, ukuran dan kualitas yang seragam serta waktu produksi yang cepat tanpa mengurangi kualitas produk yang dihasilkan. Dalam aplikasinya press tool dapat menghasilkan beragam produk sesuai dengan desain punch dan dies yang diinginkan. Proses pembentukan berupa bending V merupakan salah satu aplikasi dari penggunaan press tool. Dari hasil rancang bangun press tool bending V bottoming dapat digunakan sebagai alat bantu bending V untuk produk atau komponen berukuran kecil dimana lebar garis bending maksimum 50 mm, tebal lembaran dasar material pelat 0 s.d 6 mm dan radius sudut tekuk 2, 4 dan 6 mmDownloads
Published
2019-05-26
Issue
Section
Artikel